Friday, March 30, 2018

Review Arena Bermain Apple Bee Mall Taman Anggrek


Apple Bee TamanAnggrek (personal doc)


Salah satu keuntungan menjadi ibu di rumah yaitu bisa plesiran kapan saja. Kebetulan si kakak sekolahnya baru 3 kali seminggu, di sela harinya bisa deh bertualang bersama bunda. Tentunya disesuaikan dengan budget dan stamina anak-anak.

Kali ini saya dan beberapa teman janjian bertemu sambil menemani anak-anak bermain alias playdate. Lokasinya di Apple Bee Mall Taman Anggrek. Mall ini bisa dibilang cukup jauh dari tempat tinggal kami di Cinere. Tapi kami berangkat di saat jam sibuk sudah lewat sehingga tidak macet. Satu jam perjalanan lumayan memberi kesempatan anak-anak untuk tidur.

Harga tiket masuk normal 110 ribu rupiah. Beruntung kami dapat potongan dari La coupon menjadi 65 ribu rupiah per anak. Jangan lupa memakai kaus kaki sendiri dari rumah. Kaus kaki wajib dipakai baik oleh anak maupun pendamping. Kalau lupa disana disediakan, tapi beli ya. Untuk makan dan minum, disana dijual cemilan dan minuman ringan dengan harga cukup terjangkau. Minuman semacam fruit tea botol harganya 10 ribu rupiah. Ada juga brownies dan roti isi seharga 8 ribu rupiah.

Apple Bee Taman Anggrek (persona doc)
Disambut oleh mbak-mbak yang ramah, kita diminta untuk mengisi buku tamu, serta menuliskan nama-nama anak yang akan bermain. Pendamping tidak dikenakan biaya.

Apple Bee Taman Anggrek (personal doc)
Kolam bola putih dilengkapi dua buah perosotan yang cukup rendah disediakan untuk toddler.

Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)



Area sensori berupa kolam pasir hijau, kolam biji jagung, dan biji kayu sungguh menarik untuk anak-anak. Mereka mencoba semua kolam sensori ini sampai terlihat sudah lelah.

Kolam Jagung Apple Bee Taman Anggrek (personal doc)



Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)


Pasir hijau yang cantik membuat ibunya pun gemas dan ikut bermain. Sepatu boots wajib dipakai anak-anak di kolam ini. Untuk pendamping disediakan sandal empuk dan tebal.

Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)


Bermain peran masak di area dapur yang cukup luas, dilengkapi kompor dan tempat mencuci piring mini. Terdapat juga lemari dan kabinet penyimpanan, lengkap seperti dapur ibu-ibu. Rasanya ingin dibawa pulang deh melihat barang-barang di dapurnya 😅.

Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)


Masih di area dapur, rak sayur-sayuran dan buah-buahan yang melimpah. Ah, ini seru sekali untuk dibuat bermain peran shopping di supermarket.

Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)


Di bagian atas area sensori, terdapat ruangan bermain lego. Kami tidak sempat kesana karena anak-anak masih terlalu asik bermain dibawah. 

Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)


Saya agak bingung menyebut area ini. Mari kita sebut saja taman balok busa raksasa. Karena balok-balok tersebut terbuat dari busa berukuran besar dan cukup berat. Di dindingnya terdapat rak panjat tembus pandang.
 


Apple Bee Playgound Taman Anggrek (personal doc)


Setelah kolam bola, main pasir dan biji-bijian, main peran, lanjut lompat-lompatan di trampolin. 

Banyak yaa, masih ada beberapa area dan pilihan mainan lain lho. Untuk batas waktu 3 jam yang diberikan mungkin ngga bisa enjoy semua mainan dalam sekali kunjungan. Tapi bagi balita sih 2 jam saja sudah melelahkan. Kalau saja dekat dengan rumah, mau deh sering-sering kesini. 

Recommended mak!!








3 comments:

  1. Maaf moms mau tnya,klo beli tiketnya lwat apk diskon gt apa mreka melayani??

    ReplyDelete